Penyuluhan Kanker di Pesantren Modern Maqamam Mahmuda, Tingkatkan Kesadaran Guru terhadap Kesehatan

Mohamad Fadia Rizky | Minggu, 04 Mei 2025   21:17:34 WIB dibaca 17 x komentar 0  Berita
Penyuluhan Kanker di Pesantren Modern Maqamam Mahmuda, Tingkatkan Kesadaran Guru terhadap Kesehatan

1 Mei 2025 — Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan, khususnya pencegahan kanker, Pesantren Modern Maqamam Mahmuda mengadakan kegiatan penyuluhan kanker yang dilaksanakan pada Kamis, 1 Mei 2025. Kegiatan ini berlangsung di masjid pesantren dan diikuti oleh jajaran guru.

Acara penyuluhan ini menghadirkan narasumber dari Yayasan Sosialisasi Kanker Indonesia, yakni Ibu Dea Aurora, S.Kes. Dalam pemaparannya, beliau menyampaikan berbagai informasi penting mengenai jenis-jenis kanker, cara deteksi dini, serta langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.

"Kanker bisa dicegah dan dideteksi sejak dini. Kesadaran masyarakat, khususnya para pendidik, sangat penting agar informasi ini dapat disebarluaskan lebih luas lagi," ujar Dea Aurora di hadapan para peserta.

Para guru terlihat antusias mengikuti sesi penyuluhan, ditandai dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan selama sesi tanya jawab. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi langkah awal dalam membentuk lingkungan pesantren yang lebih peduli terhadap isu-isu kesehatan.

Pihak pesantren menyampaikan apresiasi atas kehadiran Yayasan Sosialisasi Kanker Indonesia dan berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut di masa mendatang.


Info Terkait :

  1. Menyulut Cahaya Ilmu di Hari Pendidikan Nasional

    Mohamad Fadia Rizky | Minggu 02 Mei 2025 48 x 0


  2. Silaturahim dan Latihan Bersama Tapak Suci Se-Aceh Tengah

    Mohamad Fadia Rizky | Minggu 27 Apr 2025 81 x 0

  3. Serangkaian Kegiatan Imtihan Nihai Fetherious Generation Telah Usai

    Mohamad Fadia Rizky | Minggu 25 Apr 2025 25 x 0

Komentar dari Facebook

Semua Komentar

Tulis Komentar

Terbanyak Dibaca

Komentar Terbaru